Kebaktian secara online akan terus berlanjut hingga gereja dapat dibuka kembali untuk beribadah. Setelah peraturan untuk tetap tinggal di rumah, penutupan pelayanan publik dan ruang publik, dan pelarangan kontak fisik, pemerintah di beberapa negara mulai melonggarkan aturan-aturan tersebut. Ini juga menjadi perhatian kehidupan gereja kita. Sesuai dengan peraturan kebersihan dan jarak fisik, para pemimpin gereja saat ini tengah menyusun petunjuk untuk melaksanakan kembali kebaktian di gereja.
Hingga kita dapat kembali mengikuti kebaktian di sidang jemaat secara normal, kebaktian akan tetap dilakukan melalui streaming di Youtube. Sejak minggu lalu Gereja Distrik Asia Tenggara menawarkan dua tautan untuk kebaktian. Satu dalam Bahasa Inggris, dan yang lainnya dalam Bahasa Indonesia. Besok, Rasul Distrik Edy Isnugroho akan melayani dari Gabugan, Yogyakarta dalam bahasa Inggris dan akan diterjemahkan secara simultan ke Bahasa Indonesia.
Live broadcast Minggu, 10 Mei 2020:
Bahasa Indonesia
Bahasa Inggris
This post is also available in: English