Segala sesuatunya berawal pada bulan Maret ketika Rasul Distrik Edy memberikan gagasan yang menarik: Hari Kaum Muda Nasional secara virtual! Dalam sejarah Gereja Kerausulan Baru Indonesia ini adalah kali pertama acara seperti ini diadakan, secara khusus dalam masa pandemi ini ketika perjalanan-perjalanan dibatasi. Hanya dalam waktu kurang lebih dua bulan, gagasan tersebut menjadi kenyataan: lebih dari 1.200 kaum muda dari seluruh Indonesia bertemu secara virtual melalui zoom dan YouTube.
Dari Barat ke Timur, Utara ke Selatan
Mulai dari Medan hingga Jayapura, dari Talaud sampai Denpasar semua bersatu dalam tiga hari pelaksanaan NYC 2021 dari 24-26 Mei 2021. “Saya sangat bersukacita dan bersyukur kepada Bapa surgawi melihat engkau semua bersemangat meskipun hanya melalui monitor,” ujar Rasul Distrik. dalam sambutannya. “Ketekunan adalah rahasia sukses: baik yang jasmani maupun yang rohani. Teruslah berjalan maju, jangan berhenti untuk sampai kepada tujuan kepercayaan kita.”
Wilayah Indonesia yang luas menjadi tantangan tersendiri dalam melaksanakan NYC 2021 kali ini. Para kaum muda di wilayah Indonesia Timur misalnya, mereka tetap antusias mengikuti rangkaian acara meskipun hingga larut malam. Kaum muda di beberapa wilayah di Sumatera dan Kalimantan juga harus menempuh perjalanan melalui medan yang sulit seperti sungai dan jalan yang belum beraspal. Beberapa berkumpul di bawah tenda sederhana, yang lainnya di bangunan gedung yang nyaman, semuanya disatukan dalam sukacita Kristus.
“Ketekunan adalah rahasia sukses”
Materi-materi menarik seperti “Cyberspace Awareness”, “Mental Health”, “Memilih Sahabat Sejati Sebagai Kawan Hidup” diberikan kepada mereka sebagai bekal dalam menjalani kehidupan kepercayaan dan pergaulan dalam kehidupan sehari-hari di bawah tema besar “Ketekunan adalah rahasia sukses”. Beberapa penampilan baik musik, drama, tarian dari berbagai daerah di Indonesia juga dipersembahkan. Permainan online semakin menambah semarak acara, selain sesi yang juga dinantikan oleh para kaum muda: bertanya langsung kepada kelompok Rasul. Finalis Indonesian Idol Special Season 2021, Kelvin Joshua dari sidang Pejuang (Bekasi) juga menyemarakan acara ini.
Seluruh kegiatan NYC masih dapat disaksikan di kanal YouTube NAC South-East Asia. Disana sini semarak NYC masih terus menggema di berbagai platform media sosial dan akan tetap hidup dalam hati seluruh kaum muda, para orang tua, pemangku jawatan, dan kelompok Rasul.