“Menjadi pemimpin yang efisien dan efektif dalam Kristus” yang merupakan tema Kaum Muda Bertumbuh (KMB) Nasional Gereja Kerasulan Baru di tahun 2019 menjadi dasar dari Workshop KMB DKI Timur yang diadakan pada 13-14 Juli 2019 di Pavo Resort Sentul, Bogor. Sebanyak 122 kaum muda mengikuti workshop yang diselenggarakan oleh Fasilitator Kaum Muda Distrik (FKMD) DKI Timur ini.
Workshop kali ini berbeda dari biasanya karena dikemas sangat menarik karena pemaparan materi dikaitkan dengan keseharian kaum muda dan diaplikasikan dengan permainan-permainan yang seru. Dalam permainan ini, semua karakter pemimpin yang efisien dan efektif dapat terlihat dengan keterlibatan masing-masing peserta. Selain itu para peserta juga mengikuti tes DISC, sehingga para kaum muda lebih dapat mengenali karakter diri dan mengoptimalkan kemampuan yang mereka miliki.
Selama dua hari kaum muda dibekali untuk mampu meneladani Kristus sebagai pemimpin sejati, sehingga kita menjadi kaya dan dapat berbagi kekayaan Kristus. Meneladani Kristus juga bahwa kita siap memimpin dan siap dipimpin, baik dalam pekerjaan Tuhan maupun pekerjaan duniawi.
Herder Tri Budiharto melayani para kaum muda dalam sebuah kebaktian yang menjadi acara puncak kegiatan ini pada hari Minggu pagi.